https://jabar.times.co.id/
Berita

Paslon Karna Sobahi-Koko Suyoko Usung Tagline KK MEMBARA di Pilkada Majalengka

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 11:19
Paslon Karna Sobahi-Koko Suyoko Usung Tagline KK MEMBARA di Pilkada Majalengka Calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, Karna Sobahi-Koko Suyoko bersama jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan dan DPD PKS. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, MAJALENGKA – "KK MEMBARA" jadi tagline paslon bupati dan wakil bupati petahana Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Karna Sobahi-Koko Suyoko di Pilkada Kabupaten Majalengka 2024.

Dua tokoh politik dari PDI Perjuangan dan PKS ini berkomitmen untuk membangun Kabupaten Majalengka Bagja Raharja di Bumi Sindangkasih .

Karna Sobahi mengatakan, bahwa ada komitmen yang dibangun bersama Koko Suyoko untuk melanjutkan pembangunan di kota berjuluk Angin dengan mengusung tagline "KK MEMBARA"

"Artinya, Karna-Koko Membangun Majalengka Bagja Raharja (KK MEMBARA)," ujar Bupati Majalengka periode 2018-2023 kepada TIMES Indonesia, Sabtu (24/8/2024).

Bukan hanya itu saja, kemeja putih pelat merah akan menjadi ciri khas Paslon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, Karna Sobahi-Koko Suyoko yang akan digunakan selama masa kampanye.

Karna-Koko yang diusung partai PDI Perjuangan dan PKS yang dinamai koalisi merah putih ini telah berkomitmen untuk melanjutkan tatanan pemerintahan dan pembangunan Kabupaten Majalengka yang lebih baik lagi.

Selain itu, keduanya juga berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat dengan program dari berbagai sektor. Diantaranya, beras gratis, sembako murah, pupuk mudah, kerja melimpah dan jalan meureunah serta lainnya.

Sejauh ini, pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka yang akan mendaftar pada 27 Agustus 2024 ke KPU tersebut sangat dinantikan masyarakat, karena selain memiliki karakteristik jiwa agamis dan nasionalis.

Karna Sobahi-Koko Suyoko juga merupakan sosok pemimpin untuk membangun kebaikan dan kesejahteraan seluruh masyarakat Kabupaten Majalengka. Hal ini sesuai dengan taglinenya pada Pilkada 2024 takni, KK MEMBARA. (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.