https://jabar.times.co.id/
Berita

Minggu Pagi Ceria, Menikmati Suasana CFD di Kabupaten Majalengka

Minggu, 06 Oktober 2024 - 08:27
Minggu Pagi Ceria, Menikmati Suasana CFD di Kabupaten Majalengka Pengunjung tengah suasana CFD di Kabupaten Majalengka. (FOTO: Hendri Firmansyah/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, MAJALENGKA – Setiap Minggu pagi, Jalan Pemuda di belakang lapang Gelanggang Generasi Muda (GGM), selalu dipadati warga yang datang untuk menikmati Car Free Day atau CFD Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Acara ini bukan hanya ajang untuk berolahraga, tetapi juga menjadi pusat kegiatan ekonomi dengan hadirnya pasar dadakan yang menjual produk-produk dari pelaku UMKM lokal.

Di CFD, pengunjung dapat menemukan berbagai macam produk, mulai dari makanan tradisional hingga pakaian dan aksesori lokal, semua ditawarkan dengan harga yang ramah di kantong.

Selain berbelanja, banyak warga yang memanfaatkan lapangan GGM untuk jogging, berjalan santai atau mengikuti senam bersama. Kegiatan olahraga ini menjadi daya tarik utama, tetapi kehadiran pasar dadakan membuat suasana CFD semakin meriah.

Seorang pengunjung setia, Tina Agustina (32), membagikan pengalamannya. Ia bersama keluarganya setiap Minggu pagi selalu menyempatkan diri untuk datang menikmati suasana CFD.

“Setiap Minggu pagi kami pasti datang ke sini. Anak-anak senang bisa jalan-jalan sambil melihat-lihat dan saya sendiri sering berbelanja produk UMKM atau mencicipi jajanan yang ada," katanya, Minggu (6/10/2024).

Tina menambahkan bahwa CFD tidak hanya memberi kesempatan bagi keluarganya untuk berolahraga, tetapi juga menjadi waktu berkualitas bersama keluarga.

"Suasananya menyenangkan, bisa sambil berolahraga ringan dan belanja kebutuhan sehari-hari. Rasanya seperti wisata murah meriah yang pas buat keluarga," ujarnya.

CFD-Majalengka-2.jpg

Bagi Tina dan banyak pengunjung lainnya, CFD di GGM Majalengka menjadi tempat yang selalu dinantikan karena tidak hanya memberikan manfaat kesehatan, tetapi juga menciptakan suasana sosial yang hangat di tengah masyarakat.

Kembalinya CFD setelah sempat terhenti akibat pandemi Covid-19 membawa angin segar bagi para pelaku UMKM di Majalengka. Iwan, salah satu pedagang makanan di lokasi, mengaku penjualannya meningkat sejak CFD ini kembali digelar.

"Alhamdulillah, sekarang dagangan saya ada peningkatan. Saat pandemi dulu semua sulit, tapi sekarang mulai membaik," ungkapnya.

Sebagai informasi tambahan, bahwa CFD kembali digelar berkat inisiatif Pj Bupati Majalengka, Dedi Supandi. Program ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk hidup lebih sehat, sekaligus membantu pelaku usaha lokal bangkit.

Kini, CFD di GGM Majalengka tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga destinasi wisata lokal yang menggabungkan kesehatan, hiburan dan pemberdayaan ekonomi.

Setiap Minggu pagi, kawasan ini selalu ramai oleh pengunjung yang menikmati suasana santai sambil berbelanja dan bersosialisasi. Maka tak heran, jika CFD di Kabupaten Majalengka telah menjadi salah satu acara yang dinanti-nanti oleh warganya. (*)

Pewarta : Hendri Firmansyah
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.