https://jabar.times.co.id/
Berita

Ini Tujuan Spesial Berdirinya Kampung KB di Ciamis

Selasa, 21 September 2021 - 11:07
Ini Tujuan Spesial Berdirinya Kampung KB di Ciamis Kampung KB Tanjung Gumulung, salah satu Kampung KB di Ciamis (foto: instagram/@kampungkbtanjunggumulung)

TIMES JABAR, CIAMISKampung KB tersebar di beberapa wilayah di Ciamis, Jawa Barat. Berdirinya Kampung KB di Ciamis tentunya memiliki tujuan yang spesial.

"Adanya Kampung KB itu untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat di Ciamis. Khususnya, di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi hingga pariwisata," jelas Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Penduduk Dinas DPPKBP3A Ciamis, Jafar Sidiq, Selasa (21/9/2021).

Kampung KB bSitus ciluncat, salah satu objek wisata di Kampung KB Paris (foto: Natasya/TIMES Indonesia)

Bahkan, untuk semakin meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kampung KB, banyak dinas lainnya juga yang ikut bersinergi. 

"Jadi, Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan juga ikut berperan, tidak hanya Dinas DPPKBP3A saja. Itu agar semuanya saling memajukan Kampung KB di Ciamis," imbuhnya.

Rupanya, program Kampung KB di Ciamis tidak hanya fokus tentang keluarga berencana saja. Namun, itu juga fokus ke berbagai fungsi penting lainnya.

Kampung KB cSitus Ciluncat, salah satu potensi wisata di Kampung KB Paris, Dusun Ciparay, Desa Ciparigi, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis (foto: Natasya/TIMES Indonesia)

"Itu mulai dari fungsi kesehatan, lingkungan, pendidikan, ekonomi dan yang lainnya. Pasalnya, itu semua fungsi penting di dalam keluarga," tuturnya.

Adanya Kampung KB tersebut juga diharapkan juga dapat mengembangkan berbagai potensi yang dimiliki masyarakat Kampung KB. Itu seperti potensi wisata yang terdapat di wilayah Kampung KB tersebut sehingga, itu bermanfaat juga bagi masyarakatnya dan juga para pengunjungnya. (*)

Pewarta : Natasya Putri Suparman (MG-363)
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.