https://jabar.times.co.id/
Berita

Ini Cara Kreatif Satlantas Polresta Bandung Cegah Balap Liar dan Geng Motor

Senin, 26 September 2022 - 09:06
Ini Cara Kreatif Satlantas Polresta Bandung Cegah Balap Liar dan Geng Motor Satlantas Polresta Bandung saat Stunt Games, di lokasi Car Free Day Soreang Kabupaten Bandung, Minggu, (25/9/2022). (FOTO: Iwa/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, BANDUNG – Satlantas Polresta Bandung melaksanakan kegiatan Stunt Games dengan menggandeng Stunt Rider dari komunitas otomotif sebagai influencer, di lokasi Car Free Day Soreang Kabupaten Bandung, Minggu, (25/9/2022).

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kasatlantas Polresta Bandung Kompol Rislam Harfian mengatakan, kegiatan Stunt Games ini dilaksanakan selain dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67.

“Kegiatan ini juga sebagai sarana pembinaan dan ruang gerak untuk berkarya bagi para generasi muda, khususnya di kalangan pecinta otomotif, guna meminimalisir aksi balap liar, geng motor maupun kejahatan jalanan lainnya,” jelas Kasat Lantas Polresta Bandung.

Stunt-Games-2.jpg

Kompol Rislam menandaskan, kejahatan jalanan perlu dilakukan pencegahan sejak dini, agar tidak menimbulkan keresahan di tengah masyarakat.

“Stunt Games ini melibatkan komunitas otomotif sebagai langkah upaya  Satlantas Polresta Bandung dalam menyelamatkan generasi muda  agar tidak terjerumus ke hal-hal yang negatif," kata Rislam.

Di samping itu, Satlantas Polresta Bandung juga melaksanakan kegiatan pelayanan kepada masyarakat yang hadir di lokasi car free day, antara lain SIM keliling, samsat keliling, pemeriksaan kesehatan, serta kegiatan penampilan pocil dan himbauan keselamatan berlalu lintas guna mewujudkan Kabupaten Bandung yang aman, tertib dan lancer.

Penghargaan Kapolda Jabar

Masih pada rangkaian Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67, Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Rislam Harfian sebelumnya juga meraih dua penghargaan dari Kapolda Jabar, di Aula Dit Lantas Polda Jabar, Kamis (22/9/22) lalu.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Rislam Harfian mengatakan penghargaan ini adalah hasil kerja keras seluruh personil Satlantas Polresta Bandung.

Stunt-Games-3.jpg

"Alhamdulilah, penghargaan ini adalah milik bersama yaitu seluruh personil Satlantas Polresta Bandung," ucap Rislam.

Ada dua kategori penghargaan yang didapat, yang pertama adalah dari keteladanan serta dedikasi yang tinggi dalam pelayanan pengaturan, penjagaan di daerah rawan macet.

"Yang kedua dari penginputan pelaporan giat menggunakan aplikasi E-Turjawali Juara III tingkat Polda Jabar," sebutnya.

Dari penghargaan tersebut, Rislam berharap hasil ini dapat dipertahankan dan pihaknya akan terus menciptakan inovasi-inovasi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Bagikan 2.000 Paket Sembako

Pada hari yang sama, untuk meringankan beban masyarakat pasca pengalihan bbm subsidi, Polresta Bandung melaksanakan bakti sosial di Soreang, Kabupaten Bandung.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menyebutkan sebanyak 2.000 paket sembako dibagikan Polresta Bandung kepada para driver ojeg online dan buruh yang ada di Kabupaten Bandung.

"Ini adalah bentuk kepedulian Polri kepada rekan-rekan driver online yang ada di Kabupaten Bandung," kata Kapolresta Bandung.

Tak hanya dari kepolisian, baksos kali ini Polresta Bandung juga menggandeng mahasiswa yang ada di Kabupaten Bandung.

"Bakti sosial hari ini juga kami mengajak adik-adik mahasiswa, agar bisa berbagi kepada rekan-rekan driver online dan buruh," ujarnya.

Pada baksos ini, hadir pula Wakapolda Jawa Barat Brigjen Bariza Zulfi serta PJU Polda Jawa Barat.

"Alhamdulilah, pembagian sembako ini juga dibagikan langsung oleh Bapak Wakapolda Jabar," tuturnya.

Perlu diketahui, pasca pengalihan bbm subsidi. Banyak masyarakat yang ekonominya dibawah merasa keberatan.

Meski begitu, Kusworo menjelaskan saat ini pemerintah telah menyalurkan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM kepada masyarakat yang terdampak.

"Saat ini penyaluran BLT BBM sudah berjalan, dan pelaksanaannya dilakukan di kantor pos wilayah masing-masing. Kami juga berharap, bantuan yang kami berikan ini dapat bermanfaat sambil menunggu bantalan sosial dari pemerintah," kata Kepala Polresta Bandung. (*)

Pewarta : Iwa Ahmad Sugriwa
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.