TIMES JABAR, JAKARTA – Karakter antagonis paling dipuji di jagat perdrakoran. Setidak tiga bintang yang sukses memerankan orang jahat di drama Korea atau drakor. Mareka adalah Han So Hee, Lim Ji Yeon dan Song Ha Yoon.
Drama yang dibintangi mereka saat bermain karakter antagonis bahkan mendapat rating hingga dua digit.
Han So Hee
Foto: TvN
Perempuan 29 tahun itu sukses dengan drama The World of the Married. Ia memerankan karakter Yeo Da Kyung, yang dalam cerita itu ia merebut suami orang.
Aktingnya sangat real hingga penonton ikut panas sekaligus marah bahkan mendapat menghujatnya di media sosial. Tak dipungkiri memang aktingnya keren.
Kini Han So Hee juga tangah ramai menjadi bahan ghibah, sebab ia secara resmi mengumumkan hubungannya dengan Ryu Jun Yeol. Meski awalnya dibantah, namum melalui medsos pribadinya, So Hee menjelaskan kalau ia menjalin kasih dengan aktor chungmuro blue chip itu sejak awal tahun 2024.
Pengakuan itu justru membuat penggemar rumpi. Banyak yang menuding So Hee memerankan karakter Yeo Da Kyung di dunia nyata, alias ia merebut Ryu Jung Yeol dari Hyeri (sang mantan Jun Yeol).
Lim Ji Yeon
Aktris kedua yang dipuji karena karakter antagonis adalah Lim Ji Yeon. Yoih, dia jadi musuk bebuyutan dari Song Hye Kyo dalam drama The Glory.
Pada drakor itu Lim Ji Yeon berperan sebagai Park Yeon Jin ketua geng perundung di sekolah. Dalam menjalankan aksi perundungannya ia tak segan melukai korbannya dengan catokan.
Salah satu korbannya adalah Moon Dong Eun. Saat dewasa, Dong Eun bertekad membalas dendam pada geng catokan terutama Yeon Jin. Langkah pertama Dong Eun membalas dendam adalah menjadi guru TK anak Yeon Jin.
Meski sudah diujung tanduk, namun Yeon Jin tak mau meminta maaf pada Dong Eun. Ia bahkan terus mencari cara untuk kembali berbuat jahat pada Dong Eun. Pokoknya jahat banget lah si Yeon Jin.
Song Ha Yoon
Nah kalau ini karanter antagonis yang dramanya baru kelar ya. Song Ha Yoon bermain dalam drama Marry My Husband.
Drama ini menjadi yang terpopuler dengan rating tertinggi pada bulan Februari-Maret. Saking suksesnya, para pemain drama ini mendapat bonus jalan-jalan ke luar negeri.
Song Ha Yoon berperan sebagai Jung So Min, perempuan culas yang menusuk sahabatnya dari belakang.
Di depan sahabat Kang Ji Won (dipernakan Park Min Young) ia tampak manis menggemaskan, namun sebenarnya ia ingin merebut segalanya dari Ji Won.
Drama romantis fantasi ini mengisahkan dua sahabat Kang Ji Won dan Jung So Min. Kang Ji Won yang meninggal sebab jatuh karena didorong oleh kekasihnya terlempar ke masa lalu.
Di masa lalu, ia sadar bahwa selama ini ia menjalani hidup yang 'bodoh'. Ia pun ingin mengubah nasibnya dengan berbagai cara.
Membawakan karakter antagonis memang nggak mudah. Jika sukses bukannya dipuji, malah dihujat netizen, jika tidak sukses makin dihujat, hehehe... (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Si Paling Antagonis di Drakor, Aktris ini Dapat Pujian sekaligus Hujatan
Pewarta | : Dhina Chahyanti |
Editor | : Dhina Chahyanti |