https://jabar.times.co.id/
Berita

Bupati Sleman Serahkan 144 SK CPNS, Tegaskan Pentingnya Dedikasi dan Etika Kerja

Selasa, 15 April 2025 - 17:38
Bupati Sleman Serahkan 144 SK CPNS, Tegaskan Pentingnya Dedikasi dan Etika Kerja Suasana penyerahan SK CPNS dilakukan langsung oleh Bupati Sleman, Harda Kiswaya (FOTO: Pemkab. Sleman for TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, SLEMAN – Sebanyak 144 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 resmi menerima Surat Keputusan (SK) pengangkatan dari Bupati Sleman, Harda Kiswaya. Penyerahan SK berlangsung di Pendopo Parasamya, Selasa (15/4/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Harda mengucapkan selamat kepada para CPNS yang telah berhasil melalui proses seleksi. Ia menegaskan bahwa pengangkatan sebagai CPNS bukanlah garis akhir, melainkan titik awal pengabdian sebagai aparatur sipil negara (ASN).

“Momentum ini adalah awal dari tanggung jawab besar sebagai pelayan publik. Saya minta para CPNS segera beradaptasi dan memahami peran serta fungsi di unit kerjanya masing-masing,” ujar Harda.

Bupati juga menekankan pentingnya menjaga loyalitas, kedisiplinan, dan etos kerja tinggi. Menurutnya, CPNS harus mampu menunjukkan kinerja optimal karena mereka merupakan talenta pilihan yang akan berkontribusi dalam peningkatan layanan publik di Sleman.

“Bekerjalah secara profesional dan penuh dedikasi. Tunjukkan bahwa kalian layak dipercaya sebagai bagian dari pemerintahan daerah yang melayani masyarakat,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Bupati Sleman menyoroti komitmen pemerintah daerah dalam membangun birokrasi yang bersih, transparan, dan akuntabel. Ia berharap para CPNS menjadi penggerak dalam mewujudkan reformasi birokrasi yang efisien dan berkualitas.

Harda juga memberikan penekanan khusus pada pentingnya integritas dalam bekerja.

“Junjung tinggi etika kerja, hindari segala bentuk penyimpangan seperti korupsi dan nepotisme. Mari bangun budaya kerja yang sehat, saling mendukung, dan produktif,” tegasnya.

Dengan kehadiran 144 CPNS baru, diharapkan pelayanan publik di Kabupaten Sleman semakin responsif dan profesional, sejalan dengan visi membangun pemerintahan yang modern dan berpihak kepada masyarakat. (*)

 

Pewarta : A. Tulung
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.