https://jabar.times.co.id/
Berita

Tutup 2025, Arah Pembangunan Daerah Kian Tegas Lewat 'Majalengka Langkung SAE'

Kamis, 01 Januari 2026 - 14:18
Tutup 2025, Arah Pembangunan Daerah Kian Tegas Lewat 'Majalengka Langkung SAE' Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, H Eman Suherman-Dena M Ramdhan. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, MAJALENGKA – Tahun 2025 menjadi lembar penting dalam perjalanan pembangunan Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Di bawah kepemimpinan Bupati Majalengka H. Eman Suherman, yang didampingi Wakil Bupati Majalengka Dena M. Ramdhan.

Kabupaten Majalengka menapaki fase akselerasi dengan berbagai capaian konkret yang dirasakan langsung oleh masyarakat, mulai dari sektor ekonomi, infrastruktur, hingga peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Kaleidoskop Kabupaten Majalengka sepanjang tahun 2025 mencatat bahwa pembangunan daerah tidak lagi berhenti pada tataran perencanaan, melainkan telah menjelma menjadi kerja nyata yang terukur, sistematis, dan berdampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat.

Pondasi Kepemimpinan dan Arah Pembangunan

Perjalanan pengabdian Bupati Majalengka H. Eman Suherman berakar dari nilai-nilai pelayanan publik yang ditanamkan sejak masa mahasiswa di APMD Yogyakarta, hingga pengabdian panjang sebagai aparatur sipil negara (ASN) yang dimulai sejak tahun 1994.

Pengalaman birokrasi yang matang, termasuk amanah sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Majalengka sejak tahun 2020, menjadi bekal penting saat dipercaya memimpin Kabupaten Majalengka pada tahun 2025.

Dengan visi "Majalengka Langkung SAE" (Majalengka Lebih Baik), Pemerintah Kabupaten Majalengka menetapkan enam misi utama pembangunan daerah

Mencakup penguatan kehidupan beragama, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan, penguatan konektivitas wilayah, pengembangan ekonomi inklusif, pelestarian lingkungan hidup, serta percepatan reformasi birokrasi.

100 Hari Kerja: Inovasi yang Menggerakkan

Sebagai titik awal pelaksanaan RPJMD Kabupaten Majalengka 2025-2029, Pemerintah Kabupaten Majalengka meluncurkan 28 inovasi Program 100 Hari Kerja yang menyentuh berbagai sektor strategis.

"Sebagai titik awal RPJMD 2025–2029, Pemkab Majalengka meluncurkan 28 inovasi program 100 Hari Kerja yang menyentuh berbagai sektor. Mulai dari Ngantor Berduha dan Subuh Akbar untuk pembinaan mental spiritual," ujar Bupati Majalengka H. Eman Suherman kepada TIMES Indonesia, Kamis (1/1/2026).

Program tersebut dilanjutkan dengan Ngalayan Bakti sebagai revolusi pelayanan publik berbasis empati, GASIK sebagai gerakan startup untuk mendorong UMKM agar lebih inovatif dan kompetitif, serta SATSET, yakni layanan integrasi akta kelahiran yang dapat langsung diterbitkan setelah proses persalinan.

Selanjutnya, program MATA HATI (Masyarakat Cepat Kerja Hadirkan Hadirkan Kebahagiaan Kuatkan Inklusi) menjadi terobosan di sektor ketenagakerjaan dengan capaian penyaluran 5.025 tenaga kerja, melampaui target awal. 

Program ini diperkuat dengan PJBI, yakni pembangunan jalan kawasan industri untuk mendukung iklim investasi dan penciptaan lapangan kerja.

Di sektor lingkungan hidup, Geber Jum’at menjadi gerakan kolektif membersihkan lingkungan yang telah dilaksanakan lebih dari 38 kali, sekaligus memperkuat budaya gotong royong antara ASN dan masyarakat Kabupaten Majalengka.

Program Unggulan dan Terobosan Strategis

Tahun 2025 juga ditandai dengan hadirnya sejumlah program unggulan yang menjadi pilar pembangunan jangka menengah Kabupaten Majalengka.

Program Satu Desa Satu Sarjana digulirkan sebagai bentuk kolaborasi strategis antara Pemkab Majalengka, BAZNAS, dan enam perguruan tinggi, guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia di tingkat desa.

Di sektor infrastruktur, proyek strategis JALISMA dan JATILIMA terus mendorong percepatan konektivitas wilayah. JALISMA berhasil memangkas waktu tempuh dari pusat Kota Majalengka menuju wilayah selatan Majalengka (Lemahsugih dan Bantarujeg) dari sekitar 2,5 jam menjadi hanya 45 menit.

Sementara itu, JATILIMA membuka jalur lingkar timur di kaki Gunung Ciremai yang mendukung sektor pariwisata dengan menghubungkan sejumlah destinasi unggulan, seperti Panyaweuyan dan Sindangwangi, sehingga akses antar objek wisata menjadi lebih mudah tanpa harus melalui jalur utama.

Terobosan besar lainnya hadir melalui Clean City Project, kerja sama pengelolaan sampah antara Pemerintah Kabupaten Majalengka dan Jepang. Proyek ini mengusung teknologi pengolahan sampah tanpa pembakaran yang berorientasi pada pengurangan emisi karbon

Program ini juga sekaligus mentransfer teknologi dan keahlian kepada sumber daya manusia lokal, menjadikan Majalengka sebagai daerah pelopor di Indonesia.

Selain itu, juga direncanakan pembangunan fasilitas pengolahan sampah modern serta wacana pembangunan pabrik perakitan mesin pengolah sampah di Kabupaten Majalengka pada masa mendatang.

Capaian Makro: Angka yang Berbicara

Sepanjang tahun 2025, berbagai indikator makro pembangunan Kabupaten Majalengka menunjukkan tren positif. Tingkat kemiskinan berhasil ditekan menjadi 10,31 persen, berkurang sekitar 6.110 jiwa.

Sebanyak 464 rumah tidak layak huni berhasil dituntaskan melalui berbagai skema pembiayaan dan kolaborasi lintas sektor.

Di sektor infrastruktur, 88,19 persen jalan kabupaten kini berada dalam kondisi mantap dengan total panjang mencapai 806,92 kilometer. 

Sektor pendidikan juga mencatat kemajuan signifikan melalui renovasi total 332 ruang kelas serta pembangunan 17 ruang kelas baru PAUD, SD, dan SMP.

Ekonomi Tumbuh, Inflasi Terkendali

Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Majalengka pada Triwulan II Tahun 2025 mencapai 9,01 persen, tertinggi di Provinsi Jawa Barat. Secara tahunan, laju pertumbuhan ekonomi tercatat sebesar 6,38 persen, dengan PDRB per kapita mencapai Rp34,23 juta.

Tingkat pengangguran terbuka berhasil ditekan dari 4,01 persen pada 2024 menjadi 3,62 persen pada 2025. Sementara itu, angka stunting juga mengalami penurunan signifikan menjadi 17,23 persen, dari sebelumnya 24,1 persen pada tahun 2024.

Inflasi tetap terjaga di angka 2,67 persen (year on year) dan berada dalam rentang target nasional. Di sisi perdagangan luar negeri, total ekspor Kabupaten Majalengka hingga November 2025 mencapai US$105,2 juta, memperkuat posisi daerah dalam rantai perdagangan global.

Pembangunan Manusia Melesat

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2025, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Majalengka meningkat signifikan menjadi 72,37, tertinggi di wilayah Ciayumajakuning.

Capaian ini mencerminkan perbaikan nyata di empat sektor utama, yakni Umur Harapan Hidup yang mencapai 75,32 tahun, pengeluaran riil per kapita sebesar Rp11,094 juta per tahun, Harapan Lama Sekolah yang mencapai 12,50 tahun atau setara lulusan SMA/D1, serta Rata-rata Lama Sekolah yang meningkat menjadi 7,81 tahun.

Deretan Penghargaan Bergengsi

Sepanjang tahun 2025, Kabupaten Majalengka juga mencatat berbagai prestasi dan penghargaan bergengsi di tingkat regional maupun nasional.

Pemerintah Kabupaten Majalengka kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke-12 kali berturut-turut, predikat SAKIP “BB”, serta Indeks Reformasi Birokrasi kategori “A”.

Selain itu, berbagai penghargaan lainnya turut diraih, antara lain BUMD Awards (Top Pembina BUMD Tahun 2025), peringkat pertama penyaluran Dana Desa Tahun Anggaran 2024, BAZNAS Awards 2025, serta penghargaan Kepala Daerah Pendukung Gerakan Zakat Indonesia.

Penghargaan lainnya meliputi Kwartir Cabang Tergiat III Tingkat Kwarda Jawa Barat, Bupati Peduli Pramuka, terpilihnya Pramuka Penegak Majalengka Kak Melati Fitria sebagai Wakil Ketua DKD Jawa Barat 2025–2030, serta Piagam Penghargaan Wredatama Nugraha Utama.

Pemkab Majalengka juga meraih Mitra Kerja Terbaik Peringkat II Kantor Regional III BKN, CNN Indonesia Awards 2025 kategori Leading Innovative Employment and Community Marketplace Model atas inovasi MATA HATI.

Daerah Tertib Ukur dalam Penganugerahan Perlindungan Konsumen dan Forum Konsultasi Publik UPTP III Tahun 2025, serta The Gateway Leader Award bidang Excellence in Leading Sustainable Development dalam Anugerah TIMES Indonesia (ATI) 2025.

Tak hanya itu, Kabupaten Majalengka juga menerima penghargaan Person of The Year 2025 dari Radar Cirebon kategori Top Government Public Relations, serta predikat Badan Publik Berkualifikasi "Informatif" dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat.

Menatap Masa Depan

Bupati Majalengka H. Eman Suherman menegaskan bahwa seluruh capaian pembangunan sepanjang tahun 2025 merupakan hasil kerja kolektif seluruh elemen, sekaligus menjadi modal penting untuk melangkah ke tahapan pembangunan berikutnya.

Didampingi Wakil Bupati Majalengka Dena M. Ramdhan, Pemerintah Kabupaten Majalengka berkomitmen melanjutkan pembangunan yang inklusif, berkelanjutan, dan berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Kaleidoskop 2025 bukan sekadar rangkuman prestasi, melainkan cerminan Kabupaten Majalengka yang terus bergerak maju, semakin tertata, berdaya saing, dan kian mewujudkan Majalengka Langkung SAE. (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Bambang H Irwanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.