https://jabar.times.co.id/
Sosok

Harumkan Indonesia, Yulinar Fitriani Raih 1st Runner-Up Miss Eco International 2025 di Mesir

Senin, 21 April 2025 - 08:43
Harumkan Indonesia, Yulinar Fitriani Raih 1st Runner-Up Miss Eco International 2025 di Mesir Miss Eco Indonesia, Yulinar Fitriani sukses meraih gelar 1st Runner-Up Miss Eco International 2025 di Mesir. (FOTO: Yulinar for TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, BANDUNG – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh anak bangsa di kancah internasional. Yulinar Fitriani, perwakilan Indonesia dalam ajang Miss Eco International 2025 yang digelar di Alexandria, Mesir, sukses meraih posisi 1st Runner Up. 

Tak hanya itu, dengan segala upaya dan semangat yang terus berkobar perempuan asal Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat ini juga menyabet sejumlah penghargaan bergengsi lainnya yang semakin mengukuhkan kiprahnya di panggung dunia.

Dalam kompetisi yang berlangsung ketat tersebut, Yulinar berhasil masuk dalam Top 10 Best Talent, Top 11 Best in Resort Wear Prime, Top 6 Best Eco Dress, Top 5 Best National Costume, serta meraih penghargaan Best Eco Video. 

Lebih lanjut berbagai capaian prestasinya ini menjadi bukti komitmen dan dedikasi Yulinar dalam mempromosikan isu keberlanjutan lingkungan melalui jalur advokasi dan diplomasi budaya.

Perjalanan Karier Penuh Dedikasi

Sosok Yulinar bukan nama baru dalam dunia pageant. Ia mengawali kiprahnya sejak tahun 2015 dengan menjadi Top 10 dan Miss Best Presenting dalam ajang Miss Celebrity Indonesia. Tahun berikutnya, ia meraih gelar Mojang Kota Cimahi 2016, dan terus menapaki jenjang prestasi hingga menjadi 2nd Runner Up Puteri Indonesia 2022. 

Puncaknya, pada tahun 2024, ia menyabet tiga gelar sekaligus yaitu Winner Miss Mega Bintang Indonesia Jawa Barat, Runner Up Miss Mega Bintang Indonesia Nasional, dan Miss Eco International Indonesia.

"Setiap langkah selalu saya dedikasikan untuk membawa pesan keberlanjutan dan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga lingkungan," ujar Yulinar dalam pernyataan tertulis kepada TIMES Indonesia, Senin (21/4/2025).

Menginspirasi Lewat Aksi Nyata

Bukan hanya anggun di atas panggung, Yulinar juga dikenal aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Alumni Institut Seni Budaya Indonesia ini menekankan bahwa perubahan besar dapat dimulai dari tindakan kecil. Ia mengajak masyarakat untuk lebih sadar terhadap dampak lingkungan, dimulai dari hal-hal sederhana.

“Ayo kurangi penggunaan plastik sekali pakai dan mulai pilah sampah dari rumah,” ajak pemilik akun media sosial Instagram bercentang biru @yulinarftr_ tersebut dengan penuh semangat.

Kemudian Yulinar juga mendorong pemanfaatan media sosial sebagai alat edukasi. Menurutnya, berbagi informasi positif mengenai pelestarian alam bisa menumbuhkan budaya sadar lingkungan di masyarakat luas. 

“Artinya semakin banyak yang berbicara dan memberi contoh baik, maka tentunya akan semakin besar pula dampak positifnya,” kata Yulinar menjabarkan dengan jelas dan lugas.

Peran Masyarakat untuk Bumi

Lebih lanjut, Yulinar mengajak masyarakat khususnya generasi muda untuk aktif terlibat dalam aksi nyata seperti penanaman pohon atau pembersihan pantai. Ia percaya bahwa suara dan langkah kecil kaum muda memiliki kekuatan untuk membawa perubahan.

“Diam bukan pilihan. Kita semua punya tanggung jawab atas masa depan bumi. Ini menjadi momentum baru bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap isu lingkungan. Mari memberi hadiah bagi bumi melalui langkah kecil menuju dunia yang lebih hijau dan berkelanjutan,” pungkasnya. (*) 

Pewarta : Wandi Ruswannur
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.