https://jabar.times.co.id/
Berita

Bahagianya Nenek Erum Kembali Melihat Indahnya Majalengka Setelah Operasi Katarak

Kamis, 27 Juni 2024 - 17:44
Bahagianya Nenek Erum Kembali Melihat Indahnya Majalengka Setelah Operasi Katarak Pasien operasi katarak yang diselenggarakan PT Gistex Garmen Indonesia. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, MAJALENGKA – Perasaan senang menjadi gambaran hati Nenek Erum (77), salah seorang warga penderita katarak. Pasalnya, kini dia bisa kembali melihat indahnya Majalengka berkat operasi katarak yang dijalaninya.

Nenek Erum mengungkapkan, matanya mengalami katarak dan tak dapat melihat dengan normal. Lewat bantuan dari program CSR PT Gistex Garmen Indonesia, kini menjalani operasi katarak di matanya. Sehingga kedua matanya kembali bisa melihat secara normal.

"Saya senang karena nanti bisa melihat jelas lagi. Terima kasih PT Gistex Garmen Indonesia yang telah menggelar bakti sosial operasi katarak. Kami berharap kegiatan ini bisa terus digelar agar manfaatnya bisa dirasakan oleh lebih banyak warga," katanya.

Sementara itu, Owner PT Gistex Garmen Indonesia, Henry Wargana melalui Direktur PT Gistex Garmen Indonesia, Johnny Schepper mengungkapkan, kegiatan bakti sosial operasi katarak ini digelar di Puskemas Ligung, Majalengka.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 60 warga kurang mampu penderita katarak. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi Majalengka ke-354 yang berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Majalengka.

"Mereka (pasien katarak) sebagian besar berasal dari wilayah Kecamatan Dawuan dan Kasokandel serta beberapa kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Majalengka," ujarnya.

Adapun program operasi katarak gratis kali ini juga merupakan sinergi PT Gistex Garmen Indonesia bersama Bandung Eye Center Hospital dan Perdami Bandung.

"Kami dari PT Gistex Garmen Indonesia, melalui program CSR operasi katarak gratis ini diharapkan dapat memberi dampak yang besar terhadap upaya penurunan kebutaan dan menjadi manfaat bagi masyarakat yang mendapatkan pengobatan," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Majalengka, H Agus Susanto mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh PT Gistex Garmen Indonesia.

"Mudah-mudahan baksos ini terus dilakukan. Tak hanya katarak saja, melainkan bidang kesehatan lainnya. Terima kasih PT Gistex Garmen Indonesia yang telah menyalurkan program CSR operasi katarak gratis bagi warga Majalengka," ujarnya. (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.