https://jabar.times.co.id/
Berita

Kunjungi Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya, Cagub Jabar Ahmad Syaikhu Borong Dagangan

Rabu, 23 Oktober 2024 - 11:04
Kunjungi Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya, Cagub Jabar Ahmad Syaikhu Borong Dagangan Calon Gubernur Jawa Barat Ahmad Syaikhu saat membeli jengkol di Pasar Induk Cikurubuk pada kunjungan dan silaturahmi kepada para pedagang dan pengurus Hipatas Tasikmalaya, Rabu (23/10/2024) (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, TASIKMALAYA – Calon Gubernur Jawa Barat (Cagub Jabar) nomor urut 3, Ahmad Syaikhu disambut meriah oleh para pedagang di Pasar Induk Cikurubuk, Kota Tasikmalaya, pada Rabu (23/10/2024) pagi.

Sekira pukul 08.00 WIB, Syaikhu yang dikenal ramah, tiba di pasar tradisional terbesar di Priangan Timur ini dan langsung disambut antusias oleh para pedagang yang mayoritas kaum perempuan.

Banyak dari mereka yang berebut untuk berswafoto dengan sang calon gubernur yang didampingi oleh Dede Muharam, calon Wakil Wali Kota Tasikmalaya dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Dalam kunjungannya, Ahmad Syaikhu tidak hanya sekadar menyapa dan berinteraksi dengan pedagang, tetapi juga memborong sejumlah dagangan seperti jengkol dan telur.

Menariknya, barang-barang yang dibelinya tersebut langsung ia bagikan kepada pembeli di pasar, sebuah tindakan yang disambut dengan kegembiraan oleh para pengunjung pasar.

Janji Politik Ahmad Syaikhu

Syaikhu kemudian bertemu dengan para pedagang yang tergabung dalam Himpunan Pedagang Tasikmalaya (Hipatas), dan menegaskan komitmennya untuk memperbaiki pasar-pasar tradisional di Jawa Barat jika terpilih sebagai gubernur.

Ia berjanji akan memastikan bahwa pasar-pasar tradisional, termasuk Pasar Cikurubuk, tidak lagi becek dan lebih bersih.

“InsyaAllah apabila nanti kalau saya menjabat gubernur, Pasar Cikurubuk dan pasar-pasar tradisional di Jawa Barat tak akan becek lagi. Kami akan berkolaborasi dengan pemerintah daerah kabupaten dan kota untuk memperbaiki pasar, sehingga lebih bersih dan nyaman bagi pedagang maupun pembeli,” ujarnya kepada wartawan.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah provinsi dan daerah akan berkolaborasi dalam penyediaan anggaran untuk memperbaiki pasar, menjadikannya pusat ekonomi yang lebih modern namun tetap mempertahankan ciri tradisionalnya.

Syaikhu menekankan pentingnya kerja sama antara Pemprov Jabar dan pemerintah kabupaten/kota dalam pembangunan pasar agar beban anggaran tidak terlalu berat bagi satu pihak saja.

Dalam kesempatan tersebut, Syaikhu juga mengungkapkan rencana untuk membangun sarana olahraga dan keagamaan di beberapa daerah Jawa Barat.

Ia merujuk pada pengalamannya saat menjabat sebagai kepala daerah di Bekasi, di mana ia berhasil membangun Stadion Patriot Candrabaga dengan konsep kolaborasi anggaran bersama Pemprov Jawa Barat di era Gubernur Ahmad Heryawan.

“Jadi, beban anggarannya lebih ringan. Hal ini  tentunya akan saya terapkan juga di berbagai proyek pembangunan di Jabar, termasuk pasar, jalan, dan infrastruktur lainnya,” jelas Syaikhu.

Selain itu, ia berkomitmen untuk melanjutkan sejumlah program pembangunan yang telah dimulai pada masa pemerintahan Gubernur Ahmad Heryawan, khususnya di sektor pendidikan dan infrastruktur.

Harapan Pedagang Pasar Cikurubuk

Ahmad Jahid, Kepala Hipatas Pasar Cikurubuk, merasa bangga dan senang atas kunjungan Syaikhu ke pasar tradisional tersebut.

Menurutnya, kehadiran calon gubernur di pasar yang sering becek ketika hujan menjadi momentum penting untuk menyoroti kondisi sarana dan prasarana pasar yang mulai tidak representatif.

Ia menyebut, Pasar Cikurubuk ini dihuni oleh lebih dari 2.000 pedagang, dan kondisinya semakin tidak nyaman. Ahmad Jahid, mewakili para pedagang, berharap fasilitas pasar ini diperbaiki, terutama masalah kebersihan dan kenyamanan.

"Pasar yang aman, bersih, dan tidak becek akan membuat pembeli betah berbelanja. Hal ini sangat penting karena saat ini kami juga harus bersaing dengan pasar online,” ujar Ahmad Jahid.

Ahmad Syaikhu kembali menegaskan pentingnya kolaborasi dalam setiap program pembangunan di Jawa Barat.

Ia menekankan bahwa Pemprov Jabar akan menjadi penyedia anggaran terbesar dalam setiap proyek, namun tetap memerlukan dukungan dari pemerintah daerah. Dengan cara ini, pembangunan di Jawa Barat diharapkan bisa lebih merata dan sesuai dengan kebutuhan masing-masing daerah.

Ia berjanji akan menerapkan sistem kolaborasi anggaran yang sudah terbukti efektif di Bekasi. Nantinya, setiap kota dan kabupaten di Jawa Barat akan mendapat perhatian khusus, sesuai dengan kebutuhan mereka masing-masing.

"Tentu, Pemprov Jabar sebagai induknya akan lebih besar dalam penyediaan anggaran, namun kita akan bekerja sama untuk meringankan beban masing-masing daerah,” kata Syaikhu.

Kunjungan ke Pasar Cikurubuk ini tidak hanya memberikan kesan positif bagi para pedagang, tetapi juga mempertegas komitmennya dalam membangun ekonomi rakyat melalui pasar-pasar tradisional yang lebih baik dan bersih.

Program-program yang ditawarkan Ahmad Syaikhu, mulai dari perbaikan pasar hingga pembangunan infrastruktur dan sarana olahraga, diharapkan bisa menjadi solusi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Jawa Barat. (*)

Pewarta : Harniwan Obech
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.