TIMES JABAR, PANGANDARAN – Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Pandega Pangandaran turut memperingati Bulan Kesadaran Kanker Serviks dengan mengajak masyarakat, khususnya perempuan, untuk lebih peduli terhadap pencegahan penyakit tersebut,
Tindakan prefebtif tersebut bisa dilakukan melalui deteksi dini,vaksinasi dan edukasi kesehatan.
Peringatan tahun ini mengusung tema “Cegah Kanker Serviks: Deteksi Dini, Vaksinasi dan Edukasi”, sebagai upaya mendorong langkah preventif yang dapat dilakukan sejak dini untuk menekan angka kejadian kanker serviks.
Melalui unggahan di akun Instagram resminya, @rsud_pangandaran, RSUD Pandega menegaskan bahwa kanker serviks merupakan salah satu jenis kanker yang sebenarnya dapat dicegah dan memiliki peluang besar untuk disembuhkan apabila terdeteksi pada tahap awal.
"Dengan skrining rutin serta vaksinasi Human Papillomavirus (HPV), kita dapat melindungi diri sendiri sekaligus menjaga kesehatan generasi mendatang," tulis RSUD Pandega dalam unggahan tersebut.
Pihak rumah sakit juga mengajak masyarakat untuk aktif meningkatkan kesadaran bersama, saling mengingatkan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara berkala, serta tidak ragu mencari informasi yang benar terkait pencegahan kanker serviks.
RSUD Pandega Pangandaran menekankan bahwa langkah deteksi dini yang dilakukan hari ini akan sangat menentukan kualitas hidup di masa depan. Upaya tersebut dinilai sebagai investasi kesehatan jangka panjang demi mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan produktif.
Melalui momentum Bulan Kesadaran Kanker Serviks ini, RSUD Pandega berharap semakin banyak perempuan yang terdorong untuk melakukan pemeriksaan dan memanfaatkan layanan kesehatan yang tersedia. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: RSUD Pandega Pangandaran Ajak Masyarakat Tingkatkan Kesadaran Cegah Kanker Serviks
| Pewarta | : Acep Rifki Padilah |
| Editor | : Ronny Wicaksono |