https://jabar.times.co.id/
Berita

Haifa Azzura, Penyanyi Asal Aceh Luncurkan Single dengan Judul 'Kau Ulang Kembali'

Rabu, 23 Oktober 2024 - 02:23
Haifa Azzura, Penyanyi Asal Aceh Luncurkan Single dengan Judul 'Kau Ulang Kembali' Penyanyi Asal Aceh, Haifa Azzura. (FOTO: Haifa for TIMES Indonesia)

TIMES JABAR, BANDA ACEH – Peluncuran single oleh penyanyi asal Aceh, Haifa Azzura, dengan judul 'Kau Ulang Kembali' merupakan angin segar bagi para penggemar musik Indonesia, khususnya yang menyukai aliran musik yang lebih personal dan penuh makna.

Album ini tidak hanya berisi karya-karya yang menyentuh, tetapi juga memberikan pesan mendalam tentang kehidupan, seperti yang Haifa sampaikan melalui single terbarunya. 

'Kau Ulang Kembali' yang menjadi salah satu andalan di mini albumnya, ia lantas mengajak pendengarnya untuk melihat segala sesuatu dalam hidup ini dengan perspektif yang lebih positif. 

"Pesan ini tentunya sangat relevan di masa-masa sulit, ketika banyak orang menghadapi tantangan dan sering kali merasa ingin menyerah," katanya kepada TIMES Indonesia melalui pesan tertulis, Selasa (22/10/2024).

Melalui lirik-liriknya, ia mengingatkan semua orang bahwa segala sesuatu terjadi pada waktunya, baik hal-hal yang menyenangkan maupun yang mengecewakan. Semua itu, menurutnya, adalah bagian dari proses untuk menjadi pribadi yang lebih kuat dan bijak.

"Apa yang membuat lagu ini istimewa bukan hanya pesan yang terkandung, tetapi juga bagaimana saya mencoba membuat dan menyanyikannya dengan penuh perasaan," ucap pemilik akun media sosial Instagram @haifazzura.

Dibantu oleh Arief Azizi sebagai produser dan pengarah musik, 'Kau Ulang Kembali' berhasil menciptakan suasana yang tenang dan menyentuh.

Arief memilih untuk tidak menggunakan terlalu banyak instrumen, yang membuat fokus utama lagu ini terletak pada kekuatan vokal Haifa dan lirik yang disampaikan. 

"Pendekatan minimalis ini justru memperkuat pesan lagu, seolah-olah penyanyi sedang berbicara langsung kepada para pendengarnya, menyampaikan pesan optimisme dengan cara yang sederhana namun sangat mendalam," imbuhnya menjelaskan.

Haifa sendiri yang juga salah satu finalis Hijab Hunt Tahun 2024 mengakui bahwa perjalanan dalam menyelesaikan mini album ini penuh dengan tantangan. Meski demikian, dukungan dari orang-orang di sekitarnya, termasuk Arief, membantunya melewati berbagai hambatan. 

"Saya mengakui, meskipun kesibukan sering kali menjadi penghalang, semangat dan komitmen untuk menyelesaikan album ini tetap menjadi prioritas utama. Dengan dua singel lainnya yang masih dalam tahap penyelesaian, saya berharap seluruh mini albumnya dapat rampung sebelum akhir tahun 2024," tuturnya.

Sebagai bagian dari industri musik Indonesia, dirinya berharap karya ini mampu memperkaya khazanah musik nasional. Dengan lirik yang kuat dan melodi yang menenangkan, lagu ini dapat menjadi teman bagi mereka yang sedang berjuang, memberikan semangat bahwa semua akan kembali baik pada waktunya. 

"Lagu ini sudah dapat dinikmati di berbagai platform digital sejak 18 Oktober 2024, dan menjadi bukti bahwa musik Indonesia terus berkembang dengan sentuhan kreatif yang relevan dan penuh makna," tandasnya. (*)

Pewarta : Wandi Ruswannur
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jabar just now

Welcome to TIMES Jabar

TIMES Jabar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.