TIMES JABAR, JAKARTA – Di tengah panasnya drama keluarga David Beckham, lagu lama milik Victoria Beckham kembali viral.
Single solo berjudul Not Such An Innocent Girl yang dirilis tahun 2001 itu langsung menduduki peringkat pertama iTunes Irlandia dan memuncaki tangga lagu di Inggris.
Lagu itu kembali viral karena dukungan warga Inggris pada Victoria Beckham setelah muncul pernyataan Brooklyn di media.
Brooklyn anak pertama pasangan David dan Victoria itu menyebut selama ini orang tuanya telah melakukan kontrol berlebihan terhadap hidup Brook. Bahkan pada pernikahan Brook dan Nicola Peltz pada April 2022 lalu.
Hingga saat ini, Victoria tidak menanggapi apapun yang diucapkan Brooklyn, baik itu sebagai pembelaan maupun klarifikasi. Vic tetap slay di tengah badai keluarganya.
Bahkan Vic baru-baru ini mendapat penghargaan istimewa dari Prancis sebagai Hevalier De L'ordre Des Arts Et Des Letters, yang artinya ksatria seni budaya dan sastra. Pengharaan ini diberikan pada Vic, karena kontribusinya dalam seni dan budaya dibidang fesyen.
Sikap tenangnya itu justru membuat publik bersimpati dan mendukung Victoria. Mereka kembali mendengarkan dan membeli lagu lawas Vic berjudul Not Such An Innocent Girl. Dalam hitungan jam, lagu ini langsung merajai tangga lagu di Inggris, Irlandia hngga beberpa negara di Eropa dan Selandia Baru.
Not Such An Innocent Girl merupakan single solo Vic tentang pernyataan bahwa perempuan tidak seharusnya dinilai hanya dari penampilan luar atau asumsi dangkal.
Not Such An Innocent Girl menonjolkan kekuatan, kerumitan diri, dan ajakan untuk melihat melampaui kesan pertama, menunjukkan kepercayaan diri seorang wanita yang tidak mudah diatur.
Makna lagu Not Such An Innocent Girl ini dinilai relevan dengan permasalahan keluarga Victoria Beckham. Gimana, kamu udah denger lagunya? (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Di Tengah Drama Keluarga, Single Lawas Victoria Beckham Not Such An Innocent Girl Viral
| Pewarta | : Dhina Chahyanti |
| Editor | : Dhina Chahyanti |